
ACEH BARAT – Dalam rangka mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat, Babinsa Posramil 12/Panton Reu, Kodim 0105/Aceh Barat, Serka Medi Subandi, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga binaan di Gampong Mugo Cut, Kecamatan Panton Reu, Jumat (03/10/2025).
Komsos merupakan salah satu metode pembinaan teritorial yang rutin dilaksanakan Babinsa sebagai ujung tombak TNI AD di wilayah. Melalui kegiatan ini, Babinsa dapat mengetahui secara langsung kondisi, perkembangan, serta permasalahan yang dihadapi masyarakat di lapangan.
Dalam kesempatan tersebut, Serka Medi Subandi menyampaikan pesan-pesan penting kepada warga, antara lain menjaga persatuan dan kesatuan, meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan, serta bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban gampong. Ia juga mengingatkan agar masyarakat tetap menjunjung tinggi nilai gotong royong yang menjadi ciri khas bangsa Indonesia.
“Dengan adanya komunikasi yang baik antara TNI dan masyarakat, maka setiap persoalan yang muncul di lingkungan dapat segera diketahui dan dicarikan solusi bersama. Kehadiran Babinsa bukan hanya untuk menjalin silaturahmi, tetapi juga untuk memberikan motivasi kepada warga agar lebih semangat dalam bekerja serta peduli terhadap pembangunan di gampong,” ujar Serka Medi Subandi.
Sementara itu, warga Gampong Mugo Cut menyambut baik kegiatan Komsos yang dilaksanakan Babinsa. Mereka merasa senang atas perhatian dan kepedulian yang diberikan TNI melalui kehadiran Babinsa di tengah-tengah masyarakat.
Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan hubungan harmonis antara TNI dan rakyat semakin erat, serta terwujud kemanunggalan TNI-Rakyat yang kokoh dalam menjaga keutuhan NKRI.