Jambore Daerah di Kutai Timur, Kodim 0909/Kutim Tegaskan Komitmen Pembinaan Generasi Muda

waktu baca 2 menit
Kamis, 27 Nov 2025 18:40 4 jalu.atmaja88@gmail.com

KUTAI TIMUR – Kodim 0909/Kutai Timur menunjukkan komitmennya dalam mendukung pembinaan generasi muda melalui keikutsertaan dan dukungan terhadap pelaksanaan Jambore Daerah Tingkat Provinsi yang digelar di Kabupaten Kutai Timur. Kegiatan yang dibuka oleh Wakil Gubernur Kalimantan Timur Ir. H. Seno Aji, M.Si., pada Kamis (27/11/2025), menjadi ajang pemantapan karakter, wawasan kebangsaan, serta peningkatan keterampilan Pramuka dari berbagai kabupaten dan kota di Kalimantan Timur.

Dukungan Kodim 0909/Ktm diwujudkan melalui penyediaan personel, fasilitas pendukung, serta keterlibatan aktif dalam kegiatan pembinaan mental dan wawasan kebangsaan bagi para peserta. Kehadiran personel TNI AD ini menjadi bentuk kontribusi nyata dalam menumbuhkan rasa cinta tanah air, memperkuat kedisiplinan, dan mendorong semangat kebersamaan pada generasi muda.

Komandan Kodim 0909/Kutai Timur Letkol Arh Ragil Setyo Yulianto menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya Jambore Daerah. Ia menilai kegiatan ini sebagai langkah penting dalam membentuk karakter pelajar dan anggota Pramuka agar mampu menjadi generasi penerus bangsa yang berintegritas, terampil, dan memiliki wawasan kebangsaan yang kuat.

“Kodim 0909/Kutim siap mendukung setiap kegiatan positif bagi generasi muda, terutama yang berorientasi pada pembinaan mental, kepemimpinan, dan nasionalisme. Jambore Daerah ini menjadi momentum untuk memupuk kebersamaan sekaligus memperkuat nilai Pancasila di kalangan pelajar,” ujarnya.

Selama kegiatan berlangsung, personel Kodim 0909/Ktm berperan dalam memberikan materi bela negara, wawasan kebangsaan, edukasi kedisiplinan, serta pembinaan karakter. Kodim juga mendukung aspek keamanan, kelancaran pelaksanaan, dan kebutuhan teknis lainnya di lapangan.

Dengan terselenggaranya Jambore Daerah Tingkat Provinsi di Kutai Timur, Kodim 0909/Ktm berharap para peserta semakin termotivasi untuk mengembangkan diri sebagai calon pemimpin bangsa serta mampu menjadi duta persatuan dan kebhinekaan di tengah masyarakat.(0909).

LAINNYA