SINJAI. Babinsa Kelurahan Biringere, Koramil 1424-01/Sinjai Utara, Serka Suardi melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah dan komunikasi sosial membantu warga yang sedang melakukan pembuatan pondasi rumah, sebagai bentuk kepedulian dan dukungan terhadap pembangunan di Lingkungan Lompu, Kelurahan Biringere, Kecamatan Sinjai Utara Kabupaten Sinjai, Kamis (30/01/2025)
Selain memberikan bantuan fisik dalam pembuatan pondasi, Serka Suardi juga memanfaatkan momen tersebut untuk memberikan motivasi kepada warga. Ia mengajak warga untuk saling peduli dan menumbuhkan semangat gotong royong dalam setiap kegiatan, agar tercipta kebersamaan yang kuat di antara masyarakat. “Gotong royong adalah budaya kita yang harus terus dipelihara untuk menjaga keharmonisan dan memperkuat ikatan sosial di lingkungan kita,” ujar Serka Suardi.
Serka Suardi juga menekankan pentingnya menjaga semangat kebersamaan dalam segala aspek kehidupan. Ia berharap dengan adanya kerjasama yang erat antarwarga, selain mempercepat pembangunan fisik, juga dapat mempererat rasa persaudaraan dan kebersamaan dalam masyarakat. “Kemanunggalan TNI dengan rakyat harus terus terjalin, karena dengan kebersamaan kita akan lebih kuat dalam menghadapi segala tantangan,” tambahnya.
Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat hubungan antara TNI dan masyarakat, serta menumbuhkan rasa saling peduli dan menjaga antarwarga. Dengan adanya komunikasi sosial yang aktif, kemanunggalan TNI-Rakyat dapat tercapai, menciptakan lingkungan yang lebih aman, nyaman, dan kondusif di Kelurahan Biringere.