
MukoMuko – Semangat pantang menyerah terus ditunjukkan personel Kodim 0428/MukoMuko, dalam rangka percepatan operasional Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) di wilayah teritorialnya.
Semangat itupun terlihat jelas di pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP), Desa Sumber Makmur Sp8 Kec. Lubuk Pinang Kab. MukoMuko, Kamis(15/01/2026).
Sampai dengan malam ini, terlihat jelas proses pengerjaan pembangunan KDKMP terus beraktivitas dalam pembangunannya.
Seiring waktu berjalan, beberapa pekerjaan sudah mulai menunjukkan hasil tentunya dengan target yang berbeda.
Proses saat ini melaksanakan kegiatan Pengecoran Lantai Gree dan Pengelasan Tiang Brecing.
Komandan Kodim (Dandim)0428/MukoMuko, Letkol Inf Yokki Firmansyah Menegaskan,” Kami TNI ((Kodim 0428/MukoMuko) akan memberikan kemampuan terbaik, dalam percepatan operasional KDKMP.
Dalam kondisi apapun kami tetap bekerja dengan tulus dan ikhlas, serta tidak ada alasan bagi kami.
“Hal ini kami lakukan sebagai bentuk komitmen Kodim 0428/MukoMuko, dalam mendukung dan mensukseskan salah satu program strategis pemerintah,” Pungkas Dandim 0428/MukoMuko.
Sumber: Pendim 0428/MukoMuko