NTB-Dompu. Babinsa Desa Malaju Sertu Mastudinur Koramil 1614-04/Kilo bersama Warga dan kepala lingkungan pastikan kegiatan pos ronda malam tetap berjalan di dusun kalate Desa Malaju kecamatan Kilo Kabupaten Dompu, Jumat malam (31/01/2025).
Atas nama pribadi saya mengucapkan terimakasih kepada warga yang semuanya dengan sukarela berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah Dusun kalate” ungkap Sertu Mastudinur
Dengan kehadiran Babinsa, selain memberi motivasi kepada masyarakat di wilayah binaan yang melaksanakan ronda malam, kegiatan ini juga akan mempererat jalinan silaturahmi yang terbina antara Babinsa dan warga binaan.
Waspadai setiap orang asing yang masuk ke lingkungan sini, kalau ada yang mencurigakan segera laporkan ke Kepala Desa, Babinsa atau Bhabinkamtibmas,” ucapnya.
Usai melaksanakan kontrol di sejumlah pos kamling, Babinsa melanjutkan patroli ke tempat lain seperti pemukiman penduduk, dan lokasi rawan tindak kejahatan di wilayah Binaannya.