Pemerintah dan TNI-Polri Bersinergi dalam Apel Kesiapsiagaan Karhutla Aceh Jaya

waktu baca 1 menit
Kamis, 29 Jan 2026 11:33 4 jalu.atmaja88@gmail.com

ACEH JAYA – Kabupaten Aceh Jaya melaksanakan Apel Kesiapsiagaan Karhutla di Halaman Kantor Bupati Aceh Jaya, Kamis (29/01/2026) pukul 08.30 WIB. Kegiatan ini dihadiri oleh sekitar 100 peserta yang terdiri dari unsur pemerintah daerah, TNI, Polri, serta instansi terkait lainnya.

Upacara apel dipimpin langsung oleh Dandim 0114/Aceh Jaya Letkol Czi Aris Widiatmoko, S.I.P., dan diikuti Bupati Aceh Jaya Safwandi, S.Sos., M.AP., Ketua DPRK Aceh Jaya, Kapolres Aceh Jaya AKBP Zulfa Renaldo, S.I.K., M.Si., Kajari Aceh Jaya, Sekda, Asisten Setdakab, para kepala dinas, camat, hingga perwakilan organisasi kemasyarakatan dan relawan.

Rangkaian kegiatan apel meliputi laporan perwira apel, amanat dari inspektur apel, pembacaan doa, hingga penutup. Apel ini bertujuan untuk meningkatkan kesiapsiagaan semua pihak dalam mengantisipasi potensi kebakaran hutan dan lahan, terutama di musim kemarau yang rawan kebakaran.

Dalam amanatnya, Dandim 0114/Aceh Jaya menekankan pentingnya koordinasi antara seluruh unsur terkait, mulai dari aparat keamanan, pemerintah daerah, hingga masyarakat dan relawan, untuk mengurangi risiko terjadinya kebakaran serta meminimalisir dampak yang mungkin ditimbulkan.

Apel Kesiapsiagaan Karhutla ini berlangsung dengan tertib dan selesai pada pukul 08.50 WIB, dalam keadaan aman dan lancar, sebagai wujud kesiapan seluruh pihak dalam menjaga keselamatan lingkungan dan masyarakat Aceh Jaya.(0114).

LAINNYA