Rombongan PT Agrinas Disambut Kodim 1005/Batola, Bahas Kendala dan Solusi Pembangunan KDKMP

waktu baca 3 menit
Sabtu, 31 Jan 2026 07:56 6 jalu.atmaja88@gmail.com

Barito Kuala – Komando Distrik Militer (Kodim) 1005/Barito Kuala yang dipimpin oleh Dandim Letkol Inf Anton Mahriadi, S.Sos. mendampingi rombongan PT Agrinas Pangan Nusantara (APN) dalam kegiatan peninjauan pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) di Desa Karang Indah, Kecamatan Mandastana, Kabupaten Barito Kuala, pada Jumat, 30 Januari 2025.

Rombongan PT Agrinas yang hadir antara lain Wakil Direktur Utama PT Agrinas Mayjen TNI Trenggono, Direktur PT Agrinas Wilayah Kalimantan Bapak Randi, serta Pasi Wanwilter Kasrem 101/Ant Kapten Inf Mahfudiansyah. Kehadiran mereka disambut langsung oleh Dandim 1005/Barito Kuala Letkol Inf Anton Mahriadi, S.Sos., bersama jajaran Kodim dan unsur pemerintahan daerah, di antaranya Danramil 1005-05/Mandastana Kapten Cpl Dwi Suhandiawan, Pasi Intel Kapten Inf M. Sukardi, Pasi Log Kapten Inf Samsudinoor, Camat Mandastana Siti Hadijah, M.Pd., Kepala Desa Karang Indah Agus Susilo Sudarman, S.AP., serta Pengawas Agrinas Wilayah Batola Bapak Fauzi Abdillah.

Dalam kegiatan tersebut, rombongan melakukan pengecekan administrasi Rencana Anggaran Biaya (RAB) pembangunan KDKMP serta memberikan masukan terhadap kendala-kendala yang dihadapi di lapangan. Dandim 1005/Barito Kuala Letkol Inf Anton Mahriadi, S.Sos. menegaskan bahwa pembangunan koperasi desa merupakan salah satu langkah strategis dalam memperkuat ketahanan ekonomi masyarakat.

“Koperasi Desa Merah Putih ini bukan hanya sekadar bangunan fisik, tetapi menjadi wadah pemberdayaan masyarakat. Melalui koperasi, kita berharap ada peningkatan kesejahteraan warga sekaligus mendukung program pemerintah dalam memperkuat perekonomian nasional,” Ujarnya.

Setelah peninjauan di Desa Karang Indah, rombongan melanjutkan kegiatan ke Makodim 1005/Batola. Di sana, mereka disambut oleh para staf Kodim bersama perwakilan dari Dinas Pertanian dan Dinas Perindagkop Kabupaten Barito Kuala. Diskusi yang dilakukan menekankan pentingnya koordinasi lintas sektor agar pembangunan KDKMP berjalan sesuai harapan.

Dalam kesempatan tersebut, Dandim 1005/Barito Kuala menyampaikan bahwa sinergi antara pemerintah daerah, TNI, dan pihak swasta sangat diperlukan. “Kita tidak bisa bekerja sendiri. Dengan adanya koordinasi dan kebersamaan, setiap kendala dapat diatasi. Harapan kami, pembangunan KDKMP di wilayah Batola dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat,” Ungkapnya.

Pelaksanaan peninjauan ini menjadi bagian dari upaya memastikan sejauh mana progres pembangunan KDKMP di wilayah Kabupaten Barito Kuala. Dandim menambahkan bahwa keberadaan koperasi desa diharapkan mampu menjadi motor penggerak ekonomi lokal. “Apabila koperasi ini berjalan baik, maka dampaknya akan terasa langsung bagi masyarakat. Lebih dari itu, keberhasilan KDKMP akan berkontribusi terhadap peningkatan perekonomian nasional,” Jelasnya.

Kegiatan peninjauan yang dilakukan bersama PT Agrinas Pangan Nusantara ini mencerminkan komitmen bersama dalam mendukung pembangunan ekonomi berbasis masyarakat. Dengan adanya dukungan dari berbagai pihak, diharapkan KDKMP Desa Karang Indah dapat segera terwujud sebagai pusat kegiatan ekonomi yang produktif dan berkelanjutan.(1005).

LAINNYA