Bangli – Babinsa Koramil 04/Kintamani Serka Wayan Swastika bersama Sertu Wayan Kariasa memberikan Pelatihan PBB Bagi Siswa Calon Osis SMP N 1 Kintamani. Selasa (13/12/24)
Serka Wayan Swastika menyampaikan Kegiatan pembinaan dan pelatihan materi PBB dalam rangka Pembinaan disiplin bagi Calon Osis yang berjumlah 40 orang..” Ujarnya
Serka Wayan Swastika memberikan materi yang luar biasa, baik latihan baris berbaris maupun latihan fisik. Sehingga siswa/siswi yang tergabung dalam dalam rangka Pembinaan disiplin bagi Calon Osis yang berjumlah 40 orang. memiliki keterampilan yang mumpuni dalam baris berbaris.
Adapun Materi PBB yang di Latihkan Gerakan ditempat seperti
Istirahat ditempat, Sikap sempurna, Penghormatan, Setengah lencang kanan, Lencang kanan, Hadap kanan, Hadap kiri, Balik kanan, jalan di tempat dan Hadap serong kiri dan kanan, Adapun Gerakan berjalan seperti Maju jalan, Langkah tegak Maju jalan, Melangkah maju, Melangkah mundur, Melangkah samping kiri dan kanan, Melintang kiri dan kanan serta Haluan kiri dan kanan.
Sebelum melaksanakan kegiatan latihan, dilaksanakan pengecekan kesehatan dan melaksanakan peregangan.” Ujar Serka Wayan Swastika.
Ditempat terpisah Danramil 1626-04/Kintamani Kapten Inf. I Dewa Gede Yudawan membenarkan adanya anggota Babinsa untuk melatih PBB kepada siswa/siswi SMP N 1 Kintamani, hal ini juga sesuai permintaan dari Pihak SMP N 1 Kintamani yang dilayangkan melalui surat permohonan kepada Koramil 1626-04/Kintamani Selain itu danramil menyampaikan bahwa kegiatan pelatihan baris berbaris untuk memberikan pembinaan kedisiplinan serta nilai-nilai lainnya yang didapat dari kegiatan tersebut seperti pembentukan karakter dan disiplin para siswa,
“Saya berharap anak anak sekolah dapat menimba ilmu dari pelatihan baris berbaris yang diberikan babinsa kami, sehingga bisa mendapat prestasi yang setinggi tingginya.” Tutup Danramil.
(Pendim 1626/Bangli)