Babinsa dan Bhabinkamtibmas Pantau Harga Sembako di Pasar Desa Teupin Peuraho

waktu baca 2 menit
Minggu, 26 Okt 2025 10:03 13 jalu.atmaja88@gmail.com

ACEH BARAT – Dalam rangka menjaga stabilitas harga bahan pokok di wilayah binaan, Babinsa Koramil 08/Arongan Lambalek Kodim 0105/Aceh Barat, Serda Purnomo bersama Bhabinkamtibmas Polsek Arongan Lambalek, Bripka Mukhlis, melaksanakan kegiatan pemantauan harga sembako dan ikan di Pasar Desa Teupin Peuraho, Kecamatan Arongan Lambalek, Kabupaten Aceh Barat, Minggu (26/10/2025).

Kegiatan pemantauan ini dilakukan sebagai langkah antisipasi terhadap kemungkinan adanya kenaikan harga bahan pokok di pasaran yang dapat berdampak langsung terhadap masyarakat. Selain itu, kegiatan ini juga merupakan bentuk sinergisitas antara TNI dan Polri dalam menjaga stabilitas ekonomi serta memberikan rasa aman kepada masyarakat di wilayah binaan.

Dalam kegiatan tersebut, Babinsa dan Bhabinkamtibmas berdialog langsung dengan para pedagang dan pembeli untuk mengetahui kondisi harga sembako seperti beras, gula, minyak goreng, telur, cabai, serta ikan segar. Dari hasil pantauan sementara, harga kebutuhan pokok di pasar tradisional Teupin Peuraho masih terpantau stabil dan stok barang mencukupi.

Serda Purnomo menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial dalam rangka membantu pemerintah daerah memantau kondisi ekonomi masyarakat.

“Kami bersama Bhabinkamtibmas rutin turun ke lapangan untuk memantau perkembangan harga dan ketersediaan bahan pokok. Tujuannya agar masyarakat tetap tenang dan tidak panik menghadapi isu-isu kenaikan harga,” ujar Serda Purnomo.

Sementara itu, Bripka Mukhlis menambahkan bahwa sinergisitas antara Babinsa dan Bhabinkamtibmas sangat penting dalam menciptakan situasi yang kondusif di wilayah desa binaan.

“Kami juga mengimbau para pedagang untuk tidak menaikkan harga secara sepihak dan tetap menjaga kejujuran dalam berdagang,” ujarnya.

Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan hubungan antara aparat keamanan dan masyarakat semakin erat, serta tercipta kondisi pasar yang aman, tertib, dan terkendali menjelang akhir tahun.

LAINNYA