Babinsa Koramil 08/Arongan Lambalek Kodim 0105/Abar Laksanakan Komsos dengan Warga Desa Drien Rampak

waktu baca 1 menit
Minggu, 19 Okt 2025 09:25 5 jalu.atmaja88@gmail.com

ACEH BARAT – Babinsa Koramil 08/Arongan Lambalek Kodim 0105/Aceh Barat, Sertu Maryanto, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga di Desa Drien Rampak, Kecamatan Arongan Lambalek, Kabupaten Aceh Barat, Sabtu (19/10/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara Babinsa dengan masyarakat serta meningkatkan sinergitas dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaan.

Dalam kesempatan tersebut, Sertu Maryanto mengajak warga untuk selalu menjaga kekompakan, saling membantu antarwarga, serta aktif berperan dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Ia juga mendengarkan langsung aspirasi serta masukan dari masyarakat terkait kondisi sosial dan kebutuhan desa.

Menurut Sertu Maryanto, melalui kegiatan Komsos seperti ini, Babinsa dapat lebih memahami situasi dan kebutuhan masyarakat di lapangan. “Kedekatan antara TNI dan rakyat harus terus dijaga, karena dari sinilah tercipta kebersamaan dan kemanunggalan dalam mendukung pembangunan desa,” ujarnya.

Dengan adanya kegiatan tersebut, diharapkan hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat semakin kuat, serta mampu mewujudkan lingkungan yang aman, tertib, dan sejahtera di wilayah Arongan Lambalek.

LAINNYA