
Kayong Utara – Babinsa Koramil 1203-11/Simpang Hilir, Sertu Supriyadi, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat Desa Lubuk Batu, Kecamatan Simpang Hilir, Kabupaten Kayong Utara, pada Minggu (25/01/2026) .
Kegiatan Komsos ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara Babinsa dan masyarakat Desa Lubuk Batu, sekaligus meningkatkan kepedulian bersama terhadap kondisi lingkungan dan keselamatan warga dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.
Dalam kesempatan tersebut, Babinsa menghimbau kepada masyarakat agar selalu berhati-hati dan waspada terhadap cuaca yang tidak menentu serta tanggap dalam mengantisipasi dampak musim kemarau. Babinsa juga menekankan agar masyarakat tidak melakukan pembakaran lahan secara sembarangan yang dapat memicu kebakaran hutan dan lahan (karhutla).(1203).