Babinsa Koramil 1425-03/Tamalatea Dampingi Kegiatan Posyandu, Wujud Kepedulian TNI Terhadap Kesehatan Masyarakat

Babinsa Koramil 1425-03/Tamalatea Dampingi Kegiatan Posyandu, Wujud Kepedulian TNI Terhadap Kesehatan Masyarakat

JENEPONTO – Dalam upaya membangun sinergitas dan kebersamaan dalam pelayanan kesehatan masyarakat, sejumlah Babinsa Koramil 03/Tamalatea Kodim 1425/Jeneponto, bersama dengan petugas kesehatan Puskesmas dan Bidan Desa, dalam melaksanakan kegiatan Posyandu di wilayah Desa binaannya. Kamis, 8/05/2025.

Sertu Mahmud, salah satu Babinsa yang turut mendampingi kegiatan Posyandu menjelaskan Pada Posyandu Balita, dilakukan pemantauan tumbuh kembang anak, yang bertujuan untuk memantau perkembangan sekaligus mengidentifikasi gangguan pertumbuhan sejak dini, terangnya.

Selaku Babinsa, kami juga memberikan pesan kepada ibu-ibu balita, menekankan pentingnya memperhatikan perkembangan anak sehari-hari, memberikan ASI eksklusif, dan menjalani pola makan yang sehat.Ujarnya.

Sementara itu, Danramil Tamalatea Lettu Inf Muh. Amin, Peran aktif Babinsa dalam pelaksanaan kegiatan Posyandu sebagai wujud kepedulian TNI terhadap kesehatan masyarakat.

“Kegiatan Posyandu juga sangat penting untuk dilaksanakan di wilayah, sehingga memudahkan masyarakat untuk memperoleh pelayanan kesehatan secara cepat dan mudah,” tegas Danramil melalui pesan WhatsApp nya.

Kegiatan Posyandu Balita ini, kata Danramil, menunjukkan kolaborasi yang kuat antara Babinsa dan petugas kesehatan dalam mendukung kesehatan masyarakat, serta memberikan pelayanan kesehatan yang bermanfaat bagi generasi yang sehat.Ungkap Lettu Inf Muh. Amin.

(Pendim 1425/Jeneponto).

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *