H-7 Penutupan TMMD ke-125 Kodim 1705/Nabire, Seluruh Sasaran Fisik Masuk Tahap Finishing

waktu baca 1 menit
Kamis, 14 Agu 2025 13:08 9

Nabire, 14 Agustus 2025 – Memasuki H-7 penutupan Satgas TMMD ke-125 TA 2025 Kodim 1705/Nabire di Kampung Manunggal Jaya, Legari SP4, Distrik Makimi, seluruh sasaran fisik kini sudah berada pada tahap finishing.

Berbagai pekerjaan utama, seperti pembangunan rumah pastori, rehabilitasi RTLH, pemasangan lantai Gereja GKI Talitakum, pembangunan pagar, hingga program manunggal air bersih, menunjukkan progres signifikan.

Personel Satgas bersama masyarakat setempat terus memaksimalkan waktu yang tersisa untuk memastikan hasil pekerjaan memenuhi standar kualitas. “Tahap ini yang paling menentukan, karena semua akan dipastikan rapi, kuat, dan siap pakai saat penutupan,” ujar salah satu anggota Satgas.

Selain fisik, kegiatan non-fisik juga sudah rampung dilaksanakan, mulai dari penyuluhan pertanian hingga pelatihan UMKM, yang diharapkan mampu mendukung kemandirian masyarakat ke depan.

LAINNYA