
ACEH BARAT – Sebagai wujud nyata kepedulian TNI terhadap masyarakat, Bintara Pembina Desa (Babinsa) kembali menunjukkan dedikasinya di tengah-tengah warga. Dalam kegiatan terbaru, Sertu Ongku Saleh, Babinsa dari Koramil 11/WT, membantu proses pembangunan rumah milik salah satu warga di Desa Alue Eumpeuk, Kecamatan Woyla Timur, Kamis (22/05/2025).
Sertu Ongku Saleh bersama warga secara gotong royong melaksanakan pembangunan rumah milik Bapak Zulkifli. “Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas kami sebagai aparat teritorial. Tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga hadir dan membantu masyarakat dalam kesulitan,” ujar Sertu Ongku Saleh di sela-sela kegiatan.
Gotong royong ini tidak hanya mempercepat pembangunan rumah, tetapi juga mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat. Kegiatan seperti ini rutin dilakukan oleh para Babinsa sebagai bagian dari program pembinaan teritorial yang bertujuan mendukung kesejahteraan masyarakat desa.
Melalui kegiatan seperti ini, TNI terus menegaskan komitmennya sebagai bagian dari rakyat, hadir di tengah masyarakat, dan menjadi solusi atas kesulitan warga.
Tidak ada komentar