
Pangdam XIV/Hasanuddin, Bangun Nawoko, menegaskan komitmen TNI dalam mendukung pembangunan dan kesejahteraan masyarakat, melalui program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-127 Tahun Anggaran 2026.
Hal itu disampaikan, saat menerima paparan kesiapan pelaksanaan TMMD Ke-127 di Ruang Bina Yudha (RBY) Makodam XIV/Hasanuddin, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar.
Paparan kesiapan TMMD Ke-127 disampaikan oleh para Dandim pelaksana, masing-masing Dandim 1411/Bulukumba, Dandim 1417/Kendari, dan Dandim 1423/Soppeng.
Kegiatan tersebut turut dihadiri unsur Forkopimda dari wilayah sasaran TMMD, sebagai bentuk dukungan dan sinergi lintas sektor, dalam menyukseskan program pembangunan berbasis kemasyarakatan tersebut.
Dalam paparannya, para Dandim menjelaskan secara rinci kesiapan wilayah sasaran, rencana kegiatan fisik dan nonfisik, dukungan personel serta materiil, hingga pola kolaborasi dengan pemerintah daerah dan instansi terkait.
Selain itu, dipaparkan pula strategi pemenangan Lomba Karya Jurnalistik (LKJ) TMMD Ke-127, sebagai upaya memperluas publikasi dan dampak positif program TMMD kepada masyarakat luas.
Pangdam XIV/Hasanuddin menekankan, TMMD memiliki nilai strategis, karena manfaatnya langsung dirasakan oleh masyarakat.
Oleh sebab itu, ia menegaskan pentingnya kolaborasi yang solid antara TNI dan pemerintah daerah, agar seluruh sasaran TMMD benar-benar tepat guna, dan menyentuh kebutuhan riil masyarakat di wilayah pedesaan.
Menurutnya, sasaran TMMD tidak hanya berorientasi pada pembangunan fisik semata, tetapi juga mencakup kegiatan nonfisik seperti penyuluhan, edukasi, dan pemberdayaan masyarakat.
Seluruh rangkaian kegiatan tersebut bertujuan memperkuat kemanunggalan TNI dan rakyat, serta menumbuhkan rasa cinta tanah air di tengah masyarakat.
“TMMD ini bukan untuk TNI, tetapi untuk rakyat dan pemerintah daerah. Sasaran yang kita pilih harus benar-benar meringankan beban masyarakat. TNI siap mendukung program kesejahteraan rakyat, diminta ataupun tidak diminta,” tegas Mayjen TNI Bangun Nawoko, menutup arahannya.