Pastikan Kampanye Berjalan Lancar, Personel Kodim 1426 Takalar Bersama Polres Takalar Laksanakan Pengamanan

Pastikan Kampanye Berjalan Lancar, Personel Kodim 1426 Takalar Bersama Polres Takalar Laksanakan Pengamanan


TAKALAR — Demi memastikan kegiatan Kampanye Paslon Bupati dan Wakil Bupati Takalar, Personel Kodim 1426/Takalar bersama Polres Takalar melaksanakan pengamanan tahapan kampanye terbatas atau dialogis Paslon (Pasangan Calon) Bupati Takalar nomor urut 01 pada Pilkada serentak tahun 2024. Kamis (14/11/2024).

Kegiatan kampanye bertempat di Desa Galesong Timur Kecamatan Galesong Kabupaten Takalar tersebut dihadiri puluhan Personel TNI dari Kodim 1426/Takalar dan Personel Polres Takalar.

Pasi Ops Kodim 1426/Takalar Kapten Inf Asdar Fahmi mengatakan, bahwa tujuan dilaksanakannya pengamanan dari TNI dan Kepolisian saat kampanye terbatas atau dialogis Paslon ini melibatkan beberapa aspek, yaitu untuk memastikan keamanan dan ketertiban umum, “ungkapnya.

Sambungnya “TNI Polri bertugas untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama kampanye agar berlangsung dengan damai dan tidak terganggu oleh tindakan yang dapat menggangu ketertiban.

Selanjutnya sebagaimana penekanan yang diberikan oleh Komandan Kodim 1426/Takalar Letkol Inf Faizal Amin, S.I.P bahwa seluruh personel Kodim Takalar untuk tidak terlibat pada politik praktis dengan menjunjung tinggi Netralitas TNI dalam Pilkada.

Dijelaskan, Dandim bahwa jangan ada anggota yang mencoba-coba melakukan satu tindakan yang cenderung terlibat dalam politik praktis karena hukumnya sangat berat, tugas kita hanya melakukan pengamanan dan monitoring jalannya kegiatan kampanye tersebut, “tegas Dandim. (Pendim 1426)

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *