
ACEH JAYA – UPTD Puskesmas Teunom menggelar Lokakarya Mini (Lokmin) Lintas Sektor Tahun 2025 yang berlangsung di Aula UPTD Puskesmas Teunom, Kecamatan Teunom, Kabupaten Aceh Jaya, Selasa (23/12/2025).
Kegiatan tersebut dihadiri Kepala UPTD Puskesmas Teunom Miswar, A.Md.Kep, perwakilan Dinas Kesehatan Kabupaten Aceh Jaya Nurbaijar, Sekretaris Camat Teunom Kamaruzzaman, S.IP, Danramil 06/Teunom yang diwakili Babinsa Serka Muhammad Daud, Bhabinkamtibmas Polsek Teunom Aiptu Amiril, Kepala KUA Teunom Ikram, para keuchik se-Kecamatan Teunom, kader PKK, serta kader Posyandu Mukim Teunom.
Dalam sambutannya, Kepala UPTD Puskesmas Teunom Miswar menekankan pentingnya peran bidan desa dalam mendukung seluruh program kesehatan di wilayah masing-masing. Ia juga mengingatkan perlunya peningkatan kedisiplinan dalam setiap kegiatan, baik di tingkat desa maupun kecamatan, guna mendukung kebijakan pemerintah di bidang kesehatan.
Sementara itu, Sekretaris Camat Teunom Kamaruzzaman mengajak seluruh keuchik, sekretaris desa, dan aparatur gampong untuk memberikan dukungan penuh terhadap program kesehatan. Menurutnya, sinergi lintas sektor menjadi kunci utama dalam upaya meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, khususnya di Kecamatan Teunom.
Lokakarya Mini Lintas Sektor ini menjadi forum evaluasi dan koordinasi antarinstansi dalam menyamakan persepsi serta memperkuat kerja sama, sehingga pelaksanaan program kesehatan dapat berjalan lebih efektif dan tepat sasaran di tengah masyarakat.
Kegiatan ditutup dengan doa bersama dan berakhir pada pukul 11.50 WIB dalam keadaan aman dan lancar.(0114).