NTT-KEFAMENANU, Kamis (13/03/2025) Semangat gotong royong antara Satgas TMMD Ke-123 Kodim 1618/TTU dan masyarakat Desa Lanaus terus berkobar. Mereka kini tengah fokus menyelesaikan pengerjaan halaman depan SDN Lanaus, sebagai bagian dari percepatan pembangunan empat ruang kelas baru.
Suasana kerja terlihat begitu hidup. Ada yang menyusun batu, ada yang mencampur material untuk pengecoran, sementara yang lain memastikan permukaan halaman tetap rata dan kokoh. Dengan penuh kebersamaan, mereka bekerja tanpa kenal lelah demi menciptakan sekolah yang lebih layak untuk anak-anak mereka.
Serka Banyamin Baloc menegaskan bahwa proyek ini bukan hanya soal pembangunan fisik, tetapi juga bentuk kepedulian terhadap masa depan generasi muda.
Dandim 1618/TTU Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., dalam keterangannya, secara terpisah menyampaikan rasa bangganya terhadap kerja keras personel dan masyarakat yang terus berjuang menyelesaikan pembangunan ini dengan maksimal.
Dengan perencanaan yang matang dan semangat yang tak padam, halaman SDN Lanaus akan segera rampung, melengkapi pembangunan sekolah yang semakin mendekati tahap akhir.
(PENDIM 1618/TTU).