NTT-KEFAMENANU, Jumat (14/03/2025)., Raut wajah penuh semangat dan kebahagiaan terlihat jelas pada anak-anak SDN Lanaus, yang dengan sukarela bergotong royong membersihkan ruang kelas baru hasil pembangunan TMMD Ke-123 Kodim 1618/TTU., Dalam suasana penuh kegembiraan, mereka menyapu lantai, membersihkan dinding, hingga mencungkil sisa semen yang masih menempel di ubin.
Tidak hanya anak-anak, personel Satgas TMMD pun ikut turun tangan membantu mereka. Para prajurit dengan telaten mendampingi siswa dalam memastikan kebersihan kelas baru agar siap digunakan dalam proses belajar mengajar. Suasana kerja sama ini mencerminkan sinergi yang erat antara TNI dan masyarakat dalam mewujudkan pendidikan yang lebih baik.
“Dulu kami belajar di kelas yang kecil, panas, dan lantainya masih tanah. Sekarang kami punya kelas baru yang lebih luas dan nyaman. Kami sangat senang dan tidak sabar belajar di sini,” ungkap seorang siswa dengan wajah berbinar.
Di sisi lain, Dansatgas TMMD Ke-123, Dandim 1618/TTU Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., mengungkapkan rasa bangganya melihat semangat anak-anak dalam merawat ruang kelas mereka.
“Ini bukan hanya soal membangun gedung, tetapi juga membangun kesadaran bahwa sekolah adalah rumah kedua mereka. Semoga dengan ruang kelas yang lebih layak, anak-anak semakin semangat menuntut ilmu,” ujarnya.
Dengan kebersamaan dan semangat gotong royong yang kuat, ruang kelas baru di SDN Lanaus kini tidak hanya menjadi tempat belajar, tetapi juga simbol harapan dan masa depan yang lebih cerah bagi generasi muda desa tersebut.
(PENDIM 1618/TTU).