Sertu Masyuni Pastikan Penyaluran BLTS Kesra Berjalan Aman dan Tepat Sasaran

waktu baca 1 menit
Rabu, 26 Nov 2025 16:24 8 jalu.atmaja88@gmail.com

Balangan – Babinsa Koramil 1001-04/Batumandi Sertu Masyuni melaksanakan kegiatan pendampingan penyaluran Program Bantuan Langsung Tunai Sektoral (BLTS) Kesra Tahun 2025 kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di wilayah Kabupaten Balangan. Kegiatan ini dipusatkan di Kantor Pos Cabang Batumandi yang berada di Kecamatan Batumandi, Kabupaten Balangan. Rabu (26/11/2025) pukul 08.00 s.d 16.00 Wita,

Sertu Masyuni dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa dalam kegiatan penyaluran bantuan bertujuan untuk memastikan proses berjalan aman, tertib, dan tepat sasaran.

“Kami mendampingi proses penyaluran ini agar dapat berjalan lancar serta memastikan masyarakat menerima bantuan sesuai ketentuan. Kehadiran kami juga untuk membantu mengatur agar kegiatan berlangsung dengan tertib,” ujarnya.

Penyaluran bantuan dilaksanakan secara teratur dan terjadwal berdasarkan desa masing-masing. Adapun jumlah KPM yang menerima bantuan sebagai berikut:

  1. Desa Bakung : 76 KK
  2. Desa Lok Batu : 54 KK
  3. Desa Tariwin : 7 KK
  4. Desa Gunung Manau : 42 KK
  5. Desa Teluk Mesjid : 40 KK
  6. Desa Timbun Tulang : 68 KK, tersalurkan 67 KK (1 KK meninggal dunia)
  7. Desa Batumandi : 71 KK

Setiap KPM menerima bantuan sebesar Rp 900.000 yang disalurkan langsung oleh petugas Kantor Pos Cabang Batumandi. Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan lancar hingga seluruh penyaluran selesai dilaksanakan.(pendim1001).

LAINNYA