Antusias Warga Desa Lanaus Hadiri Penyuluhan Bahaya Radikalisme Oleh Satgas TMMD Ke-123 Kodim 1618/TTU.

Antusias Warga Desa Lanaus Hadiri Penyuluhan Bahaya Radikalisme Oleh Satgas TMMD Ke-123 Kodim 1618/TTU.

NTT – KEFAMENANU, Selasa 04 Maret 2025., Satgas TMMD Ke-123 Kodim 1618/TTU terus berupaya meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap bahaya radikalisme. Kali ini, bertempat di Aula Kantor Desa Lanaus, Kecamatan Insana Tengah, Kabupaten TTU, penyuluhan bertema “Menangkal Paham Radikal Demi Keutuhan NKRI” digelar dan mendapatkan antusiasme tinggi dari warga setempat.

Dalam kegiatan ini, Sertu Osorio Soares memberikan materi tentang bagaimana paham radikal bisa masuk ke lingkungan masyarakat serta langkah-langkah untuk mencegahnya. Masyarakat tampak aktif bertanya dan berdiskusi mengenai bahaya penyebaran paham yang dapat mengancam persatuan bangsa.

Salah satu peserta, Mama Margareth, menyampaikan rasa terima kasihnya atas penyuluhan yang diberikan oleh Satgas TMMD. “Kami sangat senang dan berterima kasih atas penyuluhan ini. Sekarang kami lebih paham bagaimana cara mengenali ajaran yang menyimpang dan bisa melaporkan jika ada hal mencurigakan di sekitar kami,” ujarnya.

Penyuluhan ini merupakan bagian dari kegiatan non-fisik TMMD Ke-123, yang tidak hanya berfokus pada pembangunan infrastruktur, tetapi juga memperkuat ketahanan masyarakat terhadap ancaman yang dapat merusak persatuan dan kesatuan bangsa.

(PENDIM 1618/TTU).

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *