Babinsa Desa Selaparang Dampingi Penanaman Bibit Jagung di Desa Labuhan Lombok

Babinsa Desa Selaparang Dampingi Penanaman Bibit Jagung di Desa Labuhan Lombok

Lombok Timur – Babinsa Desa Selaparang, Pelda L. Jalaludin dari Koramil 1615-02/Pringgabaya, bersama Ketua Kelompok Tani (Poktan) Pererenan Asri, Nurasih, melaksanakan pendampingan penanaman bibit jagung jenis NK 212 di lahan milik Amaq Muliati, anggota Poktan Pererenan Asri, Desa Labuhan Lombok, Kecamatan Pringgabaya, Kabupaten Lombok Timur, pada Jumat (29/11/2024).

Penanaman dilakukan di lahan seluas 30 are dengan bibit jagung sebanyak 5 kilogram. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mendukung program ketahanan pangan, sekaligus meningkatkan produktivitas hasil pertanian masyarakat setempat. Babinsa berperan aktif dalam memberikan motivasi serta memastikan proses penanaman berjalan lancar.

Danramil 1615-02/Pringgabaya, Kapten Inf Abdul Wahab, menyampaikan apresiasinya terhadap semangat para petani dan kehadiran Babinsa yang selalu aktif mendampingi masyarakat. “Pendampingan ini merupakan wujud nyata TNI dalam mendukung peningkatan kesejahteraan petani serta mendukung program ketahanan pangan di wilayah,” ujarnya.

Kegiatan ini berlangsung dengan aman dan lancar. Diharapkan, hasil panen nanti dapat memberikan manfaat maksimal bagi anggota kelompok tani dan masyarakat setempat.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *