NTT – Kupang – Sertu Piter Tfuakani, Babinsa Soliu Koramil 1604-03/Naikliu, turut serta dalam acara serah terima hasil pembangunan fisik tahun anggaran 2024 yang berlangsung di Desa Soliu, Kecamatan Amfoang Barat Laut. Acara ini menjadi momen penting dalam menandai selesainya berbagai proyek pembangunan yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa Soliu. Sabtu (28/12/2024).
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Desa Soliu Markus Akulas, S.Pd, Wakil Ketua BPD Desa Soliu Fondri Oktovianus Obes, Ketua TPK Yohanis Objam, serta sejumlah Ketua RT/RW dan warga desa. Serah terima ini merupakan simbol keberhasilan dalam pelaksanaan pembangunan yang didanai oleh anggaran tahun 2024.
Kepala Desa Markus Akulas dalam sambutannya mengapresiasi kontribusi seluruh pihak yang terlibat dalam pembangunan tersebut, terutama peran aktif masyarakat dalam mendukung kelancaran proyek. Ia juga berharap, dengan selesainya pembangunan ini, akan ada peningkatan kualitas hidup dan fasilitas yang lebih baik bagi warga desa.
Babinsa Sertu Piter Tfuakani juga menyampaikan rasa terima kasih atas kerjasama yang terjalin antara TNI dan masyarakat dalam mewujudkan pembangunan yang bermanfaat. Ia menegaskan bahwa keberadaan Babinsa akan selalu siap mendukung dan mengawal setiap kegiatan yang berdampak positif bagi desa dan wilayahnya. (Pendim1604).