Personel Koramil 1426-01/Polut, Bersama Warga Kerja Bakti Pembersihan Lingkungan

Personel Koramil 1426-01/Polut, Bersama Warga Kerja Bakti Pembersihan Lingkungan

TAKALAR — Personel Koramil 1426-01/Polut Kodim 1426/Takalar motivasi warga dalam menjaga kebersihan lingkungan dengan kegiatan kerja bakti membersihkan saluran air dan bahu jalan yang sudah banyak ditumbuhi rumput liar di Dusun Sauleya Desa Timbuseng Kecamatan Polongbangkeng Timur Kabupaten Takalar, Kamis (02/01/2025)

Peltu Jalaluddin Bati Tuud Koramil 01 Polut mengatakan bahwa kerja bakti yang dilakukan dengan bersama-sama dan dengan hati yang ikhlas, prosesnya akan cepat selesai dan membuahkan hasil yang memuaskan, ”tuturnya.

Bati Tuud menambahkan, kerja bakti pembersihan saluran air atau lingkungan harus terus ditingkatkan pengerjaannya. Mengingat saat ini musim hujan sudah mulai. Otomatis akan sangat bermanfaat dalam upaya pencegahan terjadinya banjir dan memperlancar laju air.

Lebih lanjut Bati Tuud mengatakan Kerja bakti ini juga sebagai upaya agar masyarakat untuk selalu peduli dengan kondisi lingkungan disekitar tempat tinggalnya, semoga jalinan kerja sama yang baik selama ini akan semakin kuat dalam mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat, “pungkasnya. (Pendim 1426).

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *