SINJAI. Dengan penuh semangat, Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 1424/Sinjai menggelar apel pagi sebagai tanda kesiapan mereka untuk melanjutkan pekerjaan sasaran fisik. Kegiatan ini berlangsung di Desa Lamatti Riawang, Kecamatan Bulupoddo, Kabupaten Sinjai, Rabu (5/3/2025).
Dalam apel pagi, para personel TMMD menerima pengarahan dari pimpinan Apel mengenai progres pekerjaan dan strategi pelaksanaan di lapangan. Pelebaran jalan serta pembangunan jembatan menjadi prioritas utama dalam agenda kerja hari ini.
Kepala tukang satgas TMMD ke-123 Kodim 1424/Sinjai, Serma Bakri sebagai pimpinan apel menyampaikan bahwa apel pagi bukan hanya sebagai rutinitas, tetapi juga sebagai bentuk disiplin dan kebersamaan dalam menjalankan tugas.
“Apel pagi ini menjadi momentum untuk memastikan kesiapan seluruh personel sebelum turun ke lapangan. Dengan semangat gotong royong, kami akan bekerja keras menyelesaikan sasaran fisik, seperti pelebaran jalan dan pembangunan jembatan, demi kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.
Pelebaran jalan di Desa Lamatti Riawang bertujuan untuk meningkatkan aksesibilitas masyarakat, terutama dalam mendukung aktivitas ekonomi dan pendidikan. Sementara itu, pembangunan jembatan akan mempermudah mobilitas warga dan juga mempermudah akses menuju ke desa tetangga.
Kegiatan TMMD ke-123 ini mendapatkan apresiasi dari masyarakat setempat. Salah satu warga, Bapak Bolle, menyampaikan rasa terima kasih atas kerja keras Satgas TMMD yang telah membantu memperbaiki infrastruktur desa mereka.
“Kami sangat bersyukur dengan adanya TMMD ini. Jalan yang dulu sempit dan sulit dilalui kini mulai diperlebar, begitu juga dengan pembangunan jembatan yang akan sangat membantu kami,” katanya.
Dengan semangat kebersamaan antara TNI dan masyarakat, diharapkan program TMMD ke-123 Kodim 1424/Sinjai dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat nyata bagi warga Desa Lamatti Riawang dan sekitarnya.